Bahan Tas Cordura Kuat Serta Banyak Kelebihanya
Bahan Tas Cordura, Bahan yang Kuat dengan Banyak Keunggulan
Cordura adalah salah satu bahan tas yang punya keunggulan dari segi kekuatan bahan atau durabilitasnya. Mari ketahui lebih lanjut mengenai bahan tas cordura ini.
Tas adalah salah satu barang guna pakai yang juga berguna sebagai fashion. Ketika membeli tas baik jenis apapun itu, tentu satu hal yang harus jadi pertimbangan adalah bahan yang tas tersebut gunakan. Memang, ada banyak sekali jenis bahan material untuk tas, salah satunya adalah bahan tas cordura.
Memilih bahan tas ini juga tentunya harus yang memiliki kekuatan atau durabilitas baik agar bisa tahan lama. Apalagi bila memang tas tersebut kamu gunakan setiap hari dan kerap membawa beban berat, pastinya calon konsumen tidak akan memilih tas yang berbahan tipis.
Bahan Tas Cordura Kuat Serta Banyak Kelebihanya
Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai bahan cordura secara lebih lanjut. Mulai dari pengenalan bahan tas ini, karakteristik, sifat bahan, serta keunggulan dan kekurangan bila menggunakan bahan ini dalam jangka panjang. Oleh karena itu, pastikan untuk kamu membaca artikel ini sampai selesai, ya!
Apa itu Bahan Cordura?
Mari berkenalan dengan jenis bahan yang satu ini.
Bila memang mencari bahan yang tergolong bagus dari segi durabilitasnya, maka bahan cordura adalah material bisa menjadi salah satu pilihan. Sebab, bahan yang satu ini memang dirancang untuk punya kualitas tinggi dengan bahan dasar yang memang juga punya ketahanan tinggi.
Awal mula terciptanya produk ini adalah ketika tahun 192 oleh perusahaan yang bernama E.I du Pont de Nemours and Company (DuPont). Sebuah perusahaan kimia yang membuat berbagai material yang terkenal untuk bahan dasar berbagai produk, termasuk untuk bahan-bahan dasar tekstil.
Reputasinya dari material produk perusahaan ini juga sudah tidak diragukan lagi dan banyak brand besar dari seluruh dunia yang menggunakannya. Namun, sekarang cordura sudah menjadi milk Invista dari Koch Industries.
Kalau dari segi material bahan, sebenarnya cordura ini terdiri atas gabungan berbagai jenis bahan, mulai dari katun, polyester, nilon, hingga jenis–jenis serat alami lain,
Sifat dan Karakteristik Bahan
Karena kekuatan yang bahan cordura milki, maka material ini kerap digunakan untuk berbagai produk yang memang harus ‘tahan banting’. Mulai dari bahan-bahan perlengkapan outdoor, pakaian untuk berkendara, hingga bahkan pakaian dan tas untuk militer.
Melihat dari penggunaannya tersebut, tentunya bahan cordura punya karakteristik yang tebal. Serat-serat dari bahan ini juga tergolong rapat dan terjalin dengan kuat, sehingga tidak membuatnya tembus pandang, Dari segi tekstur, bahan ini cenderung kasar dengan sifat bahan yang termasuk panas.
Meskipun cordura ini tergolong sebagai bahan yang tebal, tetapi dari segi berat bahan ini termasuk cukup ringan.
Jenis-jenis Cordura
Cordura sendiri memiliki banyak varian kain yang memiliki peruntukkan dan karakteristik yang berbeda-beda. Mengacu dari situs resmi cordura, ada 15 jenis bahan yang ada. Namun, kurang lebih semuanya memiliki karakteristik seperti yang telah artikel ini sebutkan sebelumnya. Berikut adalah bahan-bahannya :
Classic Fabric
AFT Fabric
Ballistic Fabric
Combat Wool ™ Fabric
Denim Fabric
HI-VIS T48T5 Fabric
HP FabricBaselayer Fabric
Lite FabricEcoMade Fabric
Naturalle™ Fabric
Naturalle™Knit
NYCO Fabric
NYCO Knit
RE/COR™ Fabric
TrueLock™ Fabric
UltraLite Fabric
Untuk bahan yang cukup umum brand maupun konveksi gunakan dalam pembuatan tas adalah tipe classic. Tipe ini juga bisa Anda bedakan menurut denier (D), mulai dari bahan cordura 330D, bahan cordura 500D, bahan cordura 700D, dan bahan cordura 1000 D.
Baca juga : 25 Bahan Tas Yang Bagus dan Kuat
Meskipun begitu, beberapa produsen tas juga kerap menggunakan jenis bahan-bahan lain dari cordura tersebut, khususnya bahan cordura nylon.
Keunggulan Bahan Cordura
Lalu, apa saja hal yang menjadi keunggulan dari bahan ini. Berikut adalah beberapa hal yang bisa kamu dapatkan dari bahan cordura ini.
1. Punya Durabilitas yang Baik
Seperti yang sudah artikel ini sebutkan sebelumnya, bahan cordura ini punya kekuatan yang sangat baik. Pemakaiannya juga kerap jadi unggulan untuk berbagai aktivitas yang tergolong aktif dan berat. Tentunya, hal ini jadi kelebihan bila kamu memang butuh tas yang sering kamu gunakan dan membawa banyak beban.
Bahan tas juga tidak mudah lecet, sobek, atau terlepas serat-seratnya. Cordura ini juga memiliki spesifikasi yang tahan terhadap abrasi. Sehingga, waktu pemakaiannya bisa bertahun-tahun.
2. Tahan Air
Bahan cordura waterproof. Di kalangan pelaku usaha tekstil dan pecinta fashion, hal tersebut sudah jadi sesuatu yang sangat dikenal.
Tak cuma kuat dari segi materialnya saja, cordura juga tergolong sebagai bahan yang tahan air. Spesifikasi ini sering jadi pertimbangan para calon konsumen ketika hendak membeli sebuah barang. Apalagi kalau memang calon konsumen tersebut kerap melakukan aktivitas di luar ruangan
Jadi, kamu tidak perlu takut bila ketika membawa barang bawaan yang penting namun terkena hujan di tengah jalan atau tumpahan air. Isi tas kamu akan tetap kering, sehingga akan lebih aman. Meskipun begitu, tetap usahakan agar tas kamu terlindungi ketika hujan deras tiba.
3. Tergolong Ringan
Bahan ringan seringkali identik dengan bahan yang tidak awet. Namun, cordura punya karakteristik yang berbeda. Meskipun punya durabilitas tinggi, materialnya tetap ringan. Sangat menarik bukan? Apalagi kalau memang kamu adalah orang yang sering membawa tas.
Dengan bahan yang ringan ini, tentunya akan memberikan kamu kenyamanan dan kemudahan ketika menggunakannya.
4. Punya Banyak Warna
Aspek estetika tentunya juga jadi pertimbangan ketika hendak membuat tas secara custom atau membeli produk jadi dari brand tertentu, Hal ini juga merupakan selera yang berbeda-beda untuk setiap orang. Untuk hal ini, produsen bahan cordura juga sudah mempertimbangakan.
Jadi, kamu tinggal memilih warna apa yang sekiranya cocok untuk kamu gunakan. Baik itu bahan yang punya warna cerah ataupun gelap, semuanya bisa kamu tentukan.
Kelemahan Bahan Cordura
Meskipun punya banyak keunggulan, bahan cordura ini juga punya beberapa kelemahan. Berikut adalah beberapa kelemahannya
1. Tampilan Bahan yang Biasa Saja
Kekurangan pertama adalah dari segi visual bahan ini yang cenderung tidak memiliki keistimewaan. Kalau kamu mencari kesan mewah atau elegan, mungkin tas ini bukanlah pilihannya, meskipun hal tersebut tergolong subjektif bagi setiap orang.
Tapi hal ini juga wajar, mengingat peruntukkan utama bahan ini untuk tas adalah yang memang penggunaanya untuk kegiatan berat. Yang mana, segi kegunaan lebih jadi keunggulan daripada estetika. Meskipun begitu, daya tarik tampilan tas ini bisa tetap kamu dapatkan dari banyaknya pilihan warna.
2. Tak Memungkinkan untuk Kamu Emboss
Jika kamu menginginkan tas kamu memiliki emboss untuk tulisan maupun gambar tertentu, maka cordura bukan pilihannya. Sebagai solusi, maka kamu bisa melakukan bordir pada bahan ini.
Penutup
Dari artikel ini, kamu sudah bisa mendapatkan kesimpulan kalau bahan cordura ini adalah material yang tergolong kuat. Penggunaannya juga sangat cocok kalau kamu adalah orang yang hobi melakukan aktivitas di luar ruangan atau aktivitas-aktivitas berat lainnya yang memang membutuhkan tas dengan ketahanan tinggi.
Meskipun begitu, memang kalau mencari segi estetika yang terlihat elegan, bahan ini bukanlah jadi prioritas utama. Namun, bahan ini juga tidak kalah keren dan terlihat simple ketika kamu pakai.
Kalau kamu memang sedang tertarik untuk mencari produsen yang memiliki bahan tas cordura, maka pilihlah konveksi yang memang berkualitas. Sebagai rekomendasi, kamu bisa menggunakan jasa dari Oscas.
Komentar Pembaca